Moto Maling, jajanan khas Solo yang berarti mata pencuri, berwarna merah 👀 karena cemilan ini berwarna merah, pedas dan nagih banget! Mata maling yang kita buat ini terbuat dari kulit melinjo lho, penasaran cara bikinnya? Yuk kita bikin bareng @emakegi
Resep lengkap bagaimana cara membuat Mata Maling dapat dilihat di bawah.
Bahan :
300 g kulit melinjo (jemur terlebih dahulu)
2 lbr daun salam
1 ruas lengkuas, geprek
3 cm jahe, geprek
3 sdm air asam jawa
50 g gula merah, sisir
1 sdt garam
4 sdm gula pasir
Minyak untuk menggoreng
Bumbu halus:
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih
5 buah cabai merah besar
3 buah cabai rawit
Minyak
Cara Membuat :
1. Goreng kulit melinjo hingga garing dengan api yang kecil, kemudian tiriskan.
2. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, dan cabai rawit dengan blender atau ulekan. Tumis hingga harum.
3. Masukkan daun salam, lengkuas, jahe, dan air asam jawa, aduk sebentar. Bumbui dengan garam, gula merah, dan gula pasir, aduk hingga rata dan matang.
4. Masukkan melinjo yang telah digoreng lalu aduk hingga semua berbalut bumbu
5. Sajikan. Bisa juga disimpan dalam toples.
Jangan lupa untuk tag foto hasil masakanmu dengan resep Masak.TV ke akun Instagram kami @masaktv
Selamat mencoba!
Commentaires