- Masak Tv Team
🍌 BOLA PISANG ISI COKELAT 🍫 | LUMER, CRISPY, MANIS
Bola bola pisang kripsi luarnya dan lumer lelehan cokelat ini enak dimakan hangat hangat, ditambah keju juga nikmat. Jadi teman teh atau kopimu hari ini yuk!
Resep lengkap bagaimana cara membuat Bola Bola Pisang Cokelat Lumer dapat dilihat di bawah.
Bahan :
9 buah Pisang kepok
150 g coklat hitam , dipotong dadu
100 g tepung terigu serba guna
½ sdt garam
½ sdm gula pasir
180 ml susu
300 g tepung panir (atau secukupnya) minyak untuk menggoreng
Garnish :
Gula halus
Cara Membuat :
1. Kukus pisang hingga matang selama 15- 20 menit.
2. Potong dadu coklat, sisihkan
3. Adonan tepung : siapkan mangkuk masukkan terigu, garam, gula dan susu secara perlahan ( jangan terlalu cair)
4. Haluskan pisang dengan menggunakan garpu/ masher.
5. Bulatkan dan sedikit pipihkan serta masukkan potongan coklat, tutup dan bulatkan kembali.
6. Masukkan kedalam adonan terigu dan tepung panir, goreng hingga kuning kecoklatan
Jangan lupa untuk tag foto hasil masakanmu dengan resep Masak.TV ke akun Instagram kami @masaktv
Selamat mencoba!
Bola Bola Pisang Cokelat Lumer | Jajanan #351
- FOLLOW & LIKE Facebook kami: https://www.facebook.com/masakdottv
- FOLLOW Twitter kami di https://twitter.com/MasakTV
- FOLLOW Instagram kami di https://instagram.com/masaktv
- FOLLOW Pinterest kami di https://id.pinterest.com/masaktv/
- FOLLOW Line kami di https://timeline.line.me/user/_dWjRhp...