Sambal bajak cabe ijo, aromatik dengan rempah lengkuas, serai, salam dan daun jeruk. Kecium aromanya gak? Coba bikin yuk, jangan lupa nasi hangat dan ikan asin gorengnya, mantabs!
Resep lengkap bagaimana cara membuat Sambal Bajak Cabai ijo dapat dilihat di bawah.
Bahan :
15 buah cabai hijau besar
10 buah cabai hijau keriting
3 buah tomat hijau
6 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 sdm gula pasir
1 ruas lengkuas (geprek)
1 btg serai
2 lbr daun salam
3 lbr daun jeruk
7 g terasi
Garam
Kaldu jamur
Pelengkap :
Nasi hangat
Ikan asin goreng
Cara Membuat :
1. Rebus cabai hijau besar, keriting, bawang merah, bawang putih dan tomat hingga layu.
2. Lalu blender/uleg
3. Siapkan wajan lalu beri minyak dan panaskan.
4. Lalu masukan serai, daun salam, daun jeruk dan lengkuas.
5. Tumis hingga harum lalu masukan cabai yang sudah dihaluskan.
6. Tambahkan garam, gula dan kaldu jamur lalu masak hingga matang.
Jangan lupa untuk tag foto hasil masakanmu dengan resep Masak.TV ke akun Instagram kami @masaktv
Selamat mencoba!
Comments